Tuesday, June 24, 2014

SuaraSenja#1

Diujung lembayung yang bermahkota jingga
Ku tatap megahnya langit yang tak bersuara
Hening diantara ribuan kata
Diantara barisan bangku kusam selasar lautan ilmu
menelusuri petilasan jejak jejak bisu
Dan ku pun membisu
ku berdiri menatap indahnya cakrawala
mengagumi senja dengan semua gugusan awan jingga
kidung senja dan tarian pena
Hanya sebentar ku menatap angkasa
Menikmati keindahan mayapada
Tak ada kata tuk menjentawakannya
Diantara barisan bangku itu
Lelaki itu masih mematung membisu
Menunduk lesu dalam malu
Menyandang gelar baru
Pecundang tanpa gelar
Pulang dalam kenangan
Tanpa kemenangan
Tanpa penghormatan
Lupakan saja semua itu
Biar tenggelam bersama senja kelabu



0 comments:

Post a Comment